Putaran Kedua IPL Diundur

Written By bopuluh on Kamis, 22 Agustus 2013 | 00.27

JAKARTA, KOMPAS.com - Putaran kedua Indonesian Premier League (IPL) terpaksa mundur dari jadwal semula. Kompetisi yang awalnya dijadwalkan bergulir pada 24 Agustus mendatang harus diundur hingga 4 September karena beberapa faktor eksternal masih digodok oleh penyelenggara.

Penyelenggaraan putaran kedua IPL menjadi tidak jelas karena beberapa klub menginginkan agar kompetisi dihentikan. Mereka menilai IPL sudah tidak layak diteruskan karena sejumlah klub mengalami krisis finansial dan sering tidak menghadiri pertandingan.

Juru Bicara LPI, Abi Hasantoso, mengatakan, pihaknya saat ini baru akan merilis jadwal karena sebelumnya telah menerima masukan dan kritik terkait masalah tersebut. LPI, kata dia, akan lebih dulu memantapkan jadwal karena beberapa pertandingan ada yang bentrok dengan kegiatan di daerah.

"Salah satunya adalah ada Pilkada yang dilakukan di beberapa daerah. Juga ada beberapa pertandingan minta jadwal kepolisian untuk keamanan bertanding. Jadi, faktor eksternal seperti itu yang menyebabkan jadwal bergeser," ungkap Abi di Jakarta, Kamis (22/8/2013).

Perubahan jadwal itu pun langsung mengundang reaksi dari beberapa peserta IPL, salah satunya Persepar Palangkaraya. Persepar merasa dirugikan karena telah mempersiapkan pertandingan melawan Perseman Manokwari yang sebelumnya dijadwalkan pada 26 Agustus mendatang di Yogyakarta.

"Kami sudah siap akhirnya batal. Pastinya rugi, kerugian moril. Semua iklan untuk home sudah naik terpaksa baliho dan spanduk kami turunkan lagi. Tapi mau bagaimana. Sekarang kami menunggu kepastian dari LPIS dan rilis jadwal yang benar," ujar Media Officer Persepar Sigit Widodo.


Anda sedang membaca artikel tentang

Putaran Kedua IPL Diundur

Dengan url

http://healthynutritionofchildren.blogspot.com/2013/08/putaran-kedua-ipl-diundur.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Putaran Kedua IPL Diundur

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Putaran Kedua IPL Diundur

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger